Selasa, 09 Oktober 2018

Pulau Nias

Bercerita tentang Pulau Nias, Pulau Nias terletak di Sumatera Utara namun terpisah oleh laut. Untuk menuju Pulau kecil ini harus menyebrang menggunakan kapal. Tetapi untuk saat ini dapat dijangkau oleh pesawat kecil dengan perjalanan terbang sekitar 1 jam. Disinilah penempatan kami, di Pulau Nias, Pulau kecil nan indah yang terdiri dari beberapa pulau dan terpisah dari pulau sumatera. Jarak dari Kota ke kabupaten kami sekitar 4 jam perjalanan yang ditempuh oleh mobil, setelah itu dari kabupaten ke Sirombu (kota kecil sebelum ke penempatan kami) sekitar 1 sampai 2 jam, dari Sirombu ke penempatan kami sekitar 1 jam. Ditempat ini dikelilingi oleh laut. 

Aku membayangkan hal-hal yang enak-enak kalau nanti di penempatan, seketika buyar hilang semua setelah menuju penempatan dengan jalan berlubang, tanah (yang kalau hujan jadi becek dan licin), serta berbatu. Aku melihat sekelilingku dengan jarak antar rumah yang sangat berjauhan, kami seperti melewati tengah-tengah hutan yang masih rimbun, Air bersih tidak ada, WC/Jamban belum semua warga memilikinya, hanya ada beberapa rumah saja yang memiliki dan layak dipakai. Aku melihat bangunan-bangunan rumah yang amat sangat sederhana, beratapkan daun kelapa dan bertembok kayu. Oh Tuhan, aku merasa sangat kecil sekali waktu itu, masih tidak percaya aku bisa mengijakkan kaki disini.

Ada beberapa hal yang membuat hatiku masih gundah. Ditempat ini dihuni oleh 99% beragama non islam, tidak ada masjid, dan satu yang paling aku rindu ditempat ini adalah suara adzan :(. And you know, disini hampir semua warga berternak babi dan memelihara anjing. Cerita soal anjing, aku pernah trauma sama anjing dan setiap ketemu sama anjing aku selalu takut. Selama disini aku harus bisa menyesuaikan diri untuk mengobati trauma ku sama anjing.

Singkat cerita, hari ini aku melakukan survey dan monitoring kepemilikan jamban di rumah warga. Rumah mereka sangat sederhana sekali. Disuatu rumah aku terkejut, ada seorang ibu dengan 5 orang anak yang masih kecil, 2 anak sudah sekolah SD, dan yang tiga lagi masih kecil-kecil. Ku perhatikan disekeliling luar rumah mereka terlihat kumuh dan tidak terawat, halaman rumahnya berlumut dan banyak ditumbuhi rumput dan tanaman liar. Begitu aku masuk kedalam rumah, ada 5 orang anak, dan 2 anak yang paling kecil memakai pakaian yang kotor, lusuh, sobek-sobek, dan yang satu tidak menggunakan celana, ditambah dengan keadaan didalam rumah yang kumuh dan kotor. Aku seperti ingin meneteskan air mata melihat 2 mutiara dengan kondisi seperti itu. Aku merasa sangat beruntung sekali bisa dipertemukan dengan mereka calon-calon orang hebat generasi penerus bangsa. Semoga anak-anak disini bisa menjadi ladang emas bagi orang tua mereka dan NKRI. Aku sangat yakin, walaupun dengan keadaan seperti ini, mereka bisa menjadi orang sukses dan kami hanyalah perantara untuk sedikit membantu mereka menuju kesuksesan. Semoga kelak kalian menjadi orang-orang hebat ya nak! :)



Mereka yang akan menjadi teman, keluarga, sahabat selama 2 tahun kedepan :)))



Pendataan dan Monitoring kepemilikan jamban bersama pegawai puskesmas


Survey kepemilikan jamban bersama pegawai puskesmas

Senin, 08 Oktober 2018

Perjalanan menuju Nusantara Sehat Batch 10

Hari Senin, 8 Oktober 2018

Hari ini tepat 1 minggu aku berada di tanah perantauan.
Tanah rantau yang jauh dari hiruk pikuknya kota.
Tanah rantau yang sunyi sepi
Tanah rantau yang jauh dari orang tua
Tanah rantau yang masih wilayah NKRI
Kuinjakkan kaki disini, ku junjung tanah ini, tanah ibu pertiwi
Sampai detik ini pun aku masih tak percaya kenapa aku bisa berada sejauh ini ?

----------------------------------------------0000000--------------------------------------------------------
Setelah aku lulus kuliah dengan melewati skripsi yang begitu menguras tenaga dan pikiran, ku bulatkan tekad ku untuk mulai mengabdi ke pedalaman atau pelosok NKRI. Jalan yang kulalui tidak mudah memang, harus melewati beberapa rintangan dan halangan. Aku masih teringat jelas saat itu, tertanggal awal tahun 2017, aku mendaftar NS apa itu NS ??. NS itu adalah kepanjangan dari Nusantara Sehat. Apa itu Nusantara Sehat ?? Nusantara Sehat adalah tenaga keseehatan yang ditempatkan di wilayah DTPK (Daerah Terpencil, Pelosok, dan Kepulauan). Memang dari awal semenjak semester akhir kuliah, aku ingin sekali mengabdi ke pelosok NKRI dan membantu mereka yang memang kurang beruntung yang tidak bisa merasakan fasilitas dan pelayanan kesehatan layaknya kami di kota. Keinginan ku yang kuat ini tidak didukung oleh ijin dan restu dari kedua orang tua ku yang pada akhirnya aku mengikuti tes psikotes untuk pertama kalinya tidak lolos. aku merasa sangat sedih memang, namun hal itu tidak menyurutkan semangatku untuk tetap terus berjuang supaya bisa lolos di batch selanjutnya. Setelah aku mendaftar dan ikut tes di batch 6, kemudian aku mencoba lagi mendaftar di batch 7 sama seperti sebelumnya lolos seleksi administrasi dan aku ikut tes psikotes sampai akhirnya tidak lolos lagi. sempat aku kecewa, kenapa aku tidak lolos. Aku mendaftar barengan sama temanku yang kami berdua pun sama sama tidak lolos, sampai akhirnya dia menyerah dan tidak mau mendaftar lagi. Tetapi aku tetap  pada prinsipku, Aku harus bisa!!!!. Sampai akhirnya dibukalah lagi batch 8, aku mendaftar lagi dan ikut tes psikotes daaaaaannn Alhamdulillah AKU LOLOS!! Tapi yang membuat sedih adalah aku lolos tetapi jadi cadangan dan harus menunggu panggilan pembekalan sampai waktu yang tidak bisa ditentukan. Rasanya sedih, senang jadi satu senang karena aku bisa lolos setelah 3x aku gagal, sedihnya kenapa tidak langsung dipanggil pembekalan. Yahh kupikir semua sudah Allah yang tentukan, tetap bersabar dan terus berdoa sampai bapak dan ibu benar benar merestui aku merantau.

------------------------------------------------00000000000-----------------------------------------------------
Singkat cerita aku menunggu bisa diterima NS sambil bekerja di sebuah perusahaan di Klaten, Jateng. Di PT itu aku bekerja kurang lebih 1 tahun, namun aku bekerja bukan dibidang keahlianku, disitu aku dituntut harus bisa berbahasa asing/inggris karena PT itu milik orang Jerman. Awal mula aku bekerja disitu yaa merasa senang, nyaman. Tapi menginjak bulan kedua aku merasa sepertinya ini bukan passion aku, aku tidak bisa kalau harus bekerja secara monoton seperti ini. dan akhirnya tepat akhir tahun 2017 aku resign dari PT itu, walaupun sempat tidak diperbolehkan oleh managerku tapi aku tetap resign dari situ. Semenjak itu aku mulai mencarai-cari pekerjaan yang lain, dan akhirnya aku temukanlah RISKESDAS, yaahh aku jadi Enumerator selama kurang lebih 45 hari. Dari RISKESDAS itulah aku mendapat banyak sekali ilmu baru, teman-teman baru. Kami dilatih di Semarang selama 10 hari di sebuah hotel berbintang. Setelah itu kami melakukan survey selama 45 hari. di minggu terakhir survey aku dikejutkan dengan berita pemanggilan NS. And you know, aku dipanggil pembekalan saat itu juga. NS yang aku tunggu-tunggu, apakah harus kulepaskan ??? Masa depanku ????. Dengan berbagai cara aku menghubungi panitia NS dan leganya Alhamdulillah diperbolehkan untuk menunda pembekalan. 

-----------------------------------------------000000000000-------------------------------------------------
Saat yang ditunggu-tunggu pun tiba bulan Agustus, akhirnyaaaa akupun dipanggil pembekalan. Aku menginjakkan kaki di Pusdikkes Kodiklat AD tanggal 14 Agustus 2018 dengan diantar oleh ibu dan tante. Aku merasa baru pertama kalinya aku akan jauh dari kedua orang tuaku. Disaat ku memasuki gerbang Pusdikkes, aku salam berpamitan dengan ibuku tidak sengaja aku menangis meneteskan air mata, yang begitu pula ibuku ikut meneteskan air mata. Oh Tuhan, inikah rasanya ??? sedih, bahagia, haru menjadi satu. Selepas itu pertama kali teman yang aku temui adalah Yessi, dia anak Kesling juga, dari situ dia mengajakku untuk masuk ke ruang registrasi dan kami pun menuju kebarak dan dia mengambil tempat tidur di sebelahku.

bersambung...............................

Minggu, 10 Desember 2017

SKRIP(SWEET)

Haloooo semuanyaaa..... aahh aku kangen nulis lagi di blog ini. Setelah sekian tahun vaccum dari dunia per-Blog-an, haha ehhh .
yaaaa kali ini aku mau cerita pengalaman tentang jatuh bangunnya aku ketika SKRIP(SWEET) or skripsi kemarin....
Hmmmm karena aku sekarang lagi seloowwwww banget, yaahh jadi bisa nerusin nulis deh hihi.
okee deh cusss langsung aja.

Jadi begini ceritanya... jengg jenggg jenggg.... apalah ini hahaha oke maaf maaf :D
Flashback ya di tahun kemarin hihi. Aku wisuda tahun 2016 kemarin, tepatnya di tanggal 30 Agustus. ahh udah lama juga ya aku lulus kuliah, gak nyangka bakalan secepat ini. Dan pastinya aku sekarang kangeeennn bangeett masa-masa kuliah dulu, yang selalu seneng bareng temen2. Mulai dari nongkrong bareng, jajan bareng, karaokean, ngerjain tugas bareng, ujian bareng -eh, sampai tidur pun bareng2 ehehehe eitsss tapi jangan salah kami muhrim kok :D
Nah, sebelum wisuda aku ngalamin yang namanya berjuang buat SKRIPSI. Hmmmm rasanya nano nano banget dah. Dari awal aku nentuin judul Proposal Penelitian, sidang proposal, berujung penolakan-penolakan, drama nangis-nangis, sampe akhirnya PETJAH TELOR juga alias ujian skripsi alias Pendadaran. Ahhh kalo inget mah bikin senyum-senyum geli dah...

Awalnya sih aku buat 3 judul proposal, dan yang terpilih cuma 1 judul aja, passs banget kan dan gak ada pilihan lain, mau gak mau aku harus pakai judul itu untuk bahan penelitian skripsi ku. Coba tebak apa judulnya ? Judulnya adalah "Efektifitas Penggunaan Kulit Pisang Kepok sebagai Filter dalam Penurunan Kadar Besi (Fe) pada Air Sumur Gali" yaaaakkk agak aneh gitu ya? .Pasti pada mikir, kok kulit pisang sih? emang bisa? caranya gimana?.

Sebenarnya usut punya usut yang buat judul aja kagak paham kenapa bisa dapat ide seperti itu, konyol kan? hahaha. Hmmm mungkin dulu aku terinspirasi ketika lagi banyak banyaknya panen pisang kepok dirumah aku. Awalnya sih enjoy aja dengan judul itu, tapi pas pengumuman siapa pembimbing dan pengujiku, Aku syock deh ciuussss (ah lebay :D) eh tapi beneran. Aku berfikir bakalan susah nih, dengan pembimbing dan penguji yang super duper jenius. But Bismillah, InshaAlloh dimudahkan jalannya. Yaakk awal perjuanganku dimulai, ketika aku membuat kerangka proposal dan aku kekurangan referensi. Karena penelitian tentang kulit pisang ini masih minim dan belum banyak. Mau gak mau aku harus berjuang mencari referensi kesana kemari, ke perpustakaan kampus kampus lain. Setelah semua selesai aku konsultasikan ke pembimbing aku, nah disinilah mentalku diuji. Ada yang harus dirubah, diganti, ditambahin, dari pembimbing 1 ke pembimbing 2 semua harus tertuang di dalam proposalku. Setelah semua disetujui, finally menghadap penguji minta ujian proposal, setelah fix semua ujian proposal pun dimulai. aahhh mengingat ini jadi bikin sedih deh. Kenapa ? karena proposalku ditolak sama penguji :( .Dan yang parahnya lagi aku nangis setelah pembacaan kesimpulan bahwa proposalku ditolak!. Untungnya ada ketujuh sahabatku yang selalu ada buat aku. 

But setelah berjuang panjang merubah proposal, judul, isi, metode penelitian, dan semuanya. Finally penguji setuju dengan judul terakhir ku yaitu "Rangkaian Penambahan Perasan Kulit Pisang Kepok dan Filtrasi untuk Menurunkan Kandungan Besi(Fe) dan Kekeruhan Air Sumur Gali". Kenapa judulku jadi berubah drastis?. Sedikit cerita yaa, waktu aku pakai judul yang pertama ada sanggahan yang membuatku menyetujui sanggahan itu. Kulit pisang itu bahan organik dan mudah membusuk, nah kalau dipakai untuk pengolahan air bersih apakah gak bahaya? ada mikroorganisme lain? "kalo dipikir ya benar juga". Setelah itu aku buatlah metode lain dengan membuat arang kulit pisang kepok, bukannya berhasil, ini malah nambah masalah baru. Air hasil olahan dengan arang kulit pisang kepok ini jadi berwarna merah!. Alih alih bikin air jadi bening, ini malah nambahin warna. Ketika aku berpikir keras, Finally nemu lah ide untuk ambil ekstrak kulit pisang kepok aja. daannn engingeng, Alhamdulillah disetujui oleh kedua pembimbing dan penguji, walaupun harus dengan perjuangan yng alot.

Didalam pengerjaan skripsi itu aku sempet sakit dan harus bed rest selama seminggu. Ya Allah aku separah inikah stressnya? Sampai sahabat-sahabatku datang menjenguk dan membantuku mengerjakan penelitianku. Aaahh beruntung sekali aku punya mereka :). Aku juga akan memperlihatkan beberapa fotoku disini.
Foto1. ini dia sahabat terbaikku yang selalu ada buat aku. Makasih kalian (Jannah,Ari,Dian,Laras)
Nah, itu dia sahabat-sahabatku, dan itu mereka lagi membersihkan alat pengolahan air milikku yang akan diganti media untuk pengolahan selanjutnya :).
Foto2. memotong kulit pisang kepok yang akan diambil ekstraknya
Foto3. Pemeriksaan kualitas air (Fe dan kekeruhan)
Foto4. Berhasil!! air yg warnanya kuning dan keruh jadi Bening :)

foto5. Ini dia penampakan hasil karyaku 
Alhamdulillah, Bapak Ibuk, Akhirnya anakmu wisuda juga :D
Selesai, sedikit ceritaku ketika berjuang menyelesaikan skripsi. Aku dapat ambil hikmah dari semua perjalananku ini. Pertama: Harus selalu positif thinking terhadap apapun yang kamu hadapi, kenapa? kalo aku biar gak stress aja sih :D. Kedua: Selalu yakin dan optimis, kamu pasti bisa, karena Allah selalu memberikan jalan dan pertolongan bagi hambaNya yang mau berusaha :). Ketiga: kamu akan menemukan sosok teman sejati disini saat momen ini, karena yaaa kamu akan tau mana yang tetap akan tinggal ketika kamu susah maupun senang :)

Disini aku cuma mau ngucapin banyak banyak terimakasih kepada Bapak, Ibu dan adik2 ku yang selalu support, bantuin, tenaga, dan materinya. Tanpa kalian, aku tidak bisa mencapai ini semua
aku juga mau ngucapin banyak banyak terimakasih kepada Sahabatku Jannah, Ari, Dian, Laras, yang udah banyaaakkk banget bantuin aku, tanpa kalian mungkin penelitianku gak akan selesai.
Sampai kapanpun aku gak akan bisa membalas semua kebaikan kalian, Tapi Allah yang akan membalas semua kebaikan kalian. Sehat-sehat terus ya kalian, lancar rejekinya, dan segera tercapai segala cita-cita kalian :))))
Terimakah Banyaakkkkk :)

Rabu, 17 Juli 2013

17 Juli 2013

makasih ya Allah , Kau masih memberiku kesehatan , panjang umur , rejeki sampai umurku yang sudah menginjak 19 tahun ini

makasih sudah memberikan orang tua yang sangat sayang , sangat perhatian sama aku :* :)

makasih sudah memberikan adik2 yang lucu2 yang mampu menghiburku setiap hari :* :)

makasih sudah memberikan teman-teman yang begitu sayang , begitu baik sama aku :* :)

makasih sudah mempertemukan aku dengan seseorang yang bisa membuatku merasakan cinta :* :)

makasih ya Allah Kau telah memberikan apa yang aku mau , aku sangat berterimakasih padamu ya Allah

sungguh semua yang telah Kau berikan sudah lebih dari cukup untuk mengisi perjalanan hidupku yang penuh lika-liku dan warna-warni

semoga kedepannya aku jadi lebih baik , lebih dewasa , lebih taat pada-Mu dan semoga aku selalu dalam perlindungan.mu ya Allah :)

aamiin :)

Jumat, 12 Juli 2013

" KARENA KAMU ADALAH MILIK-NYA

Aku tidak marah..
Aku tidak cemburu..

Karena kamu bukan hakku..

Kadang-kadang ini kelemahanku
sebagai manusia biasa..

Sungguh senang untuk jatuh cinta..

Dan memang tidak dinafikan disaat ini ada sedikit cinta dihatiku untukmu..

Aku teringin kau mengetahui apa yang ada dalam hatiku saat ini..

Yang ingin agar engkau tahu..

Tapi biarlah DIA yang lebih mengetahui apa yang wujud didalam hati ketika saat ini....

Sedangkan DIA yang menjadikan hati dan DIA juga yang mewujudkan perasaan itu..

Tapi sekali lagi, kau milik ALLAH, bukan milikku..

Jadi biarkan cinta ini kupendam di dalam hatiku..

Dan cukuplah aku mencintaimu dalam diam dari kejauhan dengan kesederhaan dan keikhlasan..

Karena aku yakin tiada yang tahu
rancangan ALLAH..

Seandainya memang kamu adalah jodoh ku,kita pasti akan bersatu..

Meskipun Saat ini aku Mencintaimu,Tapi aku harus Lebih mencintai PENCIPTA mu..

Dengan begitu Takkan ada Kegelisahan dalam hatiku..:)

Kamis, 27 Juni 2013

ikhlaslah menjadi diri sendiri agar hidup penuh dengan ketenangan dan keamanan
Hidup tanpa pegangan ibarat buih-buih sabun
Kegagalan dalam kemuliaan lebih baik daripada kejayaan dalam kehinaan

Memberi sedikit dengan ikhlas pula lebih mulia dari memberi dengan banyak tapi diiringi dengan riak
Tidak ada insan suci yang tidak mempunyai masa lampau
dan tidak ada insan yang berdosa yang tidak mempunyai masa depan

Kata-kata yang lembut dapat melembutkan hati yang lebih keras dari batu
Tetapi kata-kata yang kasar dapat mengasarkan hati yang lunak seperti sutera
Lidah yang panjangnya tiga inci dapat membunuh manusia yang tingginya enam kaki

Agama tidak pernah mengecewakan manusia
Tetapi manusia yang selalu mengecewakan agama
Nafsu mengatakan wanita itu cantik atas dasar rupanya
Akal mengatakan perempuan itu cantik atas dasar akhlaknya

Keikhlasan itu umpama seekor semut hitam diatas batu yang hitam dimalam yang amat kelam
Hanya wujud tapi amat sukar dilihat
Hidup memerlukan pengorbanan
PENGORBANAN memerlukan PERJUANGAN
PERJUANGAN memerlukan KETABAHAN
KETABAHAN memerlukanKEYAKINAN
KEYAKINAN pula menentukan KEJAYAAN
KEJAYAAN pula akan menentukan ''KEBAHAGIAAN''

Keep Istiqomah :)

"Tali Iman paling kuat adalah cinta karena Allah SWT dan benci karena Allah SWT"
(HR. At Tirmidzi)

Allah SWT menganugerahi setiap hamba-Nya dengan rasa cinta
dan rasa cinta yang dihadirkan Allah SWT kedalam hati kita adalah sebuah takdir

Tetapi....
Takdir cinta itu dapat berubah menjadi cinta karena PILIHAN manakala cinta itu sudah memperturutkan hawa nafsu

Tidak sedikit orang yang merasa tak sanggup memikul beban karena cinta

Semoga Allah SWT menjagaku dan menjagamu dari cinta karena hawa nafsu

aamiin :)